Momentum Hari Ibu: Mendorong Pemberdayaan Perempuan dan Kesetaraan

oleh
Ketua Dharma Wanita Persatuan Universitas Negeri Gorontalo dr. Cecy Wolok Karim, Sp.GK,
Ketua Dharma Wanita Persatuan Universitas Negeri Gorontalo dr. Cecy Wolok Karim, Sp.GK,
banner 468x60

HABARI.ID, KAMPUS I Peringatan hari ibu adalah momentum untuk mendorong perempuan khususnya yang ada di DWP UNG menjadi perempuan yang berdaya dan setara kedudukannya.

Ini diungkapkan oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Universitas Negeri Gorontalo dr. Cecy Wolok Karim, Sp.GK, saat melakukan rapat rutin yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Ibu, Rabu (22/12/21).

“Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember merupakan bentuk pengakuan, serta penghargaan terhadap perjuangan perempuan Indonesia dari masa ke masa,” ucapnya.

Menurutnya, peran seorang ibu tidak hanya mampu melaksanakan tanggung jawab terhadap keluarga saja.

Namun, saat ini di zaman modern, sudah banyak ibu-ibu yang berkecimpung diberbagai sektor dan menjalankan berbagai usaha.

Pun demikian, Ia menegaskan. Meskipun telah berkecimpung di berbagai bidang, andil seorang ibu dalam keluarga sangatlah penting dan tidak bisa diabaikan.

“Apapun peran ibu di masa modern ini semuanya sangat mulia dan harus didukung. Hebatnya ibu-ibu tidak hanya berhasil di kantor atau bisnis dan usaha, tetapi urusan rumah tangga juga harus beres…,”

“Melalui momentum Hari Ibu ini, mari sama-sama kita mengucapkan selamat Hari Ibu untuk seluruh ibu di seluruh tanah air Indonesia,” tuntasnya. (Dyt/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan