HGN Momentum Guru Sinergikan Komitmen Cerdaskan Bangsa

oleh
HGN
Wakil Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu pada Peringatan Hari Guru Nasional, Selasa (23/11/2021)
banner 468x60

HABARI.ID, GORONTALO UTARA | Wakil Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu menyatakan, guru memiliki peran besar terhadap perjuangan bangsa Indonesia. Pada peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT ke 76 PGRI, Selasa (23/11/2021) dirinya mengajak semua guru untuk tetap berkomitmen untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.

“Guru itu sudah ada sejak zaman dulu, bahkan di Indonesia guru sudah ada sebelum kemerdekaan..,”

“Mereka para guru punya peran pada perjuangan bangsa ini, dan kita wajib mengingat hal itu. Dan tentu saja melanjutkan komitmen mereka,” jelas Thariq.

Selanjutnya Thariq menyampaikan rasa terima kasihnya kepada organisasi PGRI yang ada di Gorontalo Utara.

“PGRI merupakan organisasi profesi yang selalu mengedepankan harkat dan martabat tenaga didik, saya berterima kasih atas itu,” jelasnya.

Momen HGN itu juga menurut Thariq menjadi perekat semangat para pengajar di Kabupaten Gorontalo Utara. Di tengah situasi pandemi Covid-19, pertemuan itu memiliki makna besar untuk kembali membangun sinergitas antara guru.

“Akhirnya kita bisa berkumpul kembali di kegiatan seperti ini, namun harus tetap memperhatikan protokol kesehatan..,”

“Ini momentun pertama juga untuk para guru honorer yang kini telah beralih status menjadi ASN,” jelasnya.
(Wi/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan