Diskum Kabgor Tingkatkan Wawasan 30 Pelaku UMKM

oleh
diskum
Wakil Bupati Gorontalo, Hendra Hemeto, saat membuka pelatihan kemasan produk bagi pelaku UMKM.
banner 468x60

HABARI.ID I Diskum (Dinas Koperasi dan UKM) Kabupaten Gorontalo, Selasa (23/03/2021) meningkatkan wawasan 30 pelaku UMKM lokal, melalui program pelatihan.

Sebanyak 30 peserta yang dilibatkan Diskum Kabgor pada kegiatan tersebut, merupakan perwakilan dari empat kecamatan.

Masing-masing Kecamatan Limboto, Telaga, Telaga Biru dan Kecamatan Tibawa. Begitu kata Wakil Bupati Gorontalo, Hendra Hemeto, pada sambutannya membuka kegiatan itu.

“Kegiatan ini berlangsung selama empat hari, dan sangat penting serta bermanfaat bagi seluruh pelaku UMKM yang menjadi peserta ..,”

“Karena peserta akan dilatih khusus tentang kemasan produk yang profesional. Sehingga, saya minta peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan serius,” ujarnya.

Ia jelaskan, UMKM daerah adalah sektor pendongkrak peningkatan ekonomi daerah. Bahkan UMKM memiliki peran besar dalam memberikan konrtibusi terhadap pembangunan daerah.

“UMKM selain bisa meningkatkan perekonomian daerah, juga membantu Pemerintah Kabupaten Gorontalo untuk menekan angka pengangguran ..,”

“Sebab, dengan adanya lapangan kerja yang dibuka oleh pelaku UMKM, maka menjadi peluang bagi pencari kerja,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Bidang UKM di Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Gorontalo, Mariyanti Maisa Hippy menambahkan, pelatihan tersebut dilaksanakan agar para pelaku UMKM mengerti pentingnya kualitas kemasan produk UMKM dalam pemasaran produk.

“Dalam pemasaran produk itu, kemasan yang bagaimana, kualitasnya bagaimana, itu sangat penting. Mereka yang ikut ini adalah pelaku usaha kuliner, kue kering dan kerajinan,” jelasnya.(ver/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan