Aleg Deprov Dukung Kelanjutan Pasar Murah NKRI Peduli

oleh
banner 468x60

HABARI.ID |Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo berharap Pemerintah Provinsi Gorontalo terus menggelar pasar murah NKRI peduli sampai akhir tahun. Hal ini untuk mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok jelang hari Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Ketua Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo, Espin Tulie mengungkapkan bahwa melalui pasar murah oleh Pemprov Gorontalo akan menetralkan lonjakan bahan pokok untuk kebutuhan dalam perayaan Natal.

“Meski tingkat kebutuhan bahan pokok saat hari raya Natal di Gorontalo tidak terlalu berpengaruh, karena kita tidak seperti Manado yang mayoritas melaksanakan. Akan tetapi kita perlu mengantisipasi juga,” jelas Espin, Senin (13/12/2021).

Menurutnya, dengan melaksanakan pasar murah NKRI peduli antar Kecamatan hingga Desa sangat membantu warga, karena harga yang sangat terjangkau. Disis lain juga untuk menetralisir harga pasar jika terjadi fluktuasi harga.

“Kalau biasanya satu paket itu dirupiahkan bisa mencapai Rp. 300 ribu. Namun, dengan adanya pasar murah oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo warga bisa membeli dengan harga Rp. 50 ribu saja,” ungkapnya.

Namun demikian, pihak komisi II Deprov Gorontalo juga akan kunjungan kerja dan berkoordinasi dengan dinas terkait untuk mengetahui harga bahan pokok apa saja yang mengalami kenaikan.

“Makannya tingkat inflasi ini harus kita jaga, karena sudah masuk dalam akhir tahun dan biasanya kinerja untuk mengukur inflasi ini juga harus kita waspadai, jangan sampai terjadi kenaikan-kenaikan dan mengakibatkan inflasi,” tandasnya. (Dik/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan