HABARI.ID I Kabupaten Gorontalo Utara memang terkenal dengan segudang destinasi wisata alam yang indah. Mulai dari keindahan pulau-pulaunya hingga wisata kesejarahan lewat Benteng Orange. Potensi alam itu tak disia-siakan oleh pemerintah desa di Gorontalo Utara.
Baru-baru ini, bermodalkan dana desa, Pemerintah Desa Dambalo lewat Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) berhasil membangunan objek wisata pemandian kolam renang. Memang terdengar biasa, tapi yang membedakan kolam ini dengan objek wahana pemadian lainnya karena setiap mata bisa dimanjakan dengan pemandangan pulau Saronde.
Kolam renang yang dikelola BUMDes Dambalo ini berada tepat di atas bukit yang berhadapan dengan pulau Saronde. Pemilihan lokasi ini merupakan ide dan gagasan oleh BUMDes Dambalo untuk menarik minat para pengunjung. Perjalanan ke kolam renang ini terbilang dekat, hanya 2 jam perjalanan dari pusat Kota Gorontalo.
Sebagai bentuk apresiasi, Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin meresmikannya secara langsung destinasi wisata air itu, Kamis (04/11/2021). Indra mengatakan, ide dari Pemerintah Desa Dambalo yang kreatif dalam menggunakan anggaran desa wajib menjadi contoh bagi desa-desa yang lain.
“Lewat dana desa mereka membangun ini, kita selaku Pemerintah Daerah pun sejak awal mendukungnya, mulai dari perencanaan hingga memantau pembangunanya,” jelas Idra Yasin.
“Setiap orang yang datang di sini, karena selain mandi pengunjung juga bisa menikmati keindahan pulau Saronde,” ungkapnya.
Jadi Stimulus Perbaikan Ekonomi Pasca Pandemi
Dengan hadirnya objek wisata ini, Indra Yasin berharap bisa berdampak pada perekonomian yang sempat surut akibat pandemi Covid-19 terlebih khusus di Desa Dambalo.
“Tempat wisata adalah pilihan yang baik, akibat pandemi ini ekonomi kita jatuh. Maka lewat wisata kita perbaiki ekonomi kita..,”
“Terlebih banyak orang yang mulai mencari liburan akibat depresi karena kondisi pandemi. Kesehatan mental itu penting juga, jika Bahagia Covid-19 tidak akan masuk,” jelas Indra.
Objek wisata ini menurut Indra juga akan mendorong lahirnya altet-atlet renang asal Gorontalo Utara.“Dengan adanya kolam ini, maka bisa jadi sarana latihan olahraga renang bagi anak-anak muda Gorontalo Utara. Dengan begini bisa ada atlet asal Gorontalo, tidak mustahil dari kolam ini bisa lahir atlet berprestasi” imbuhnya.
(Wi/Habari.id)