Kapasitas Kepala Madrasah Alkhairat Bakal Ditingkatkan

oleh -35 Dilihat
oleh
kapasitas
Wagub Gorontalo H. Idris Rahim (kedua kiri) berbincang dengan Kepala Balai Diklat Kemenag Manado di Hotel Aston Manado, Sulawesi Utara, Rabu (16/12/2020).

HABARI.ID I Kapasitas Kepala Alkhairat seluruh Provinsi Gorontalo bakal ditingkatkan, hal ini merujuk dari hasil pembahasan antara Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim, juga Ketua Komwil Alkhairat Gorontalo, dengan Kepala Balai Diklat Keagamaan Manado, Khaeroni Rabu (16/12/2020).

Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim jelaskan, salah satu program peningkatan kapasitas Kepala Madrasah tersebut melalui Diklat.

banner 468x60

“Pelaksanaannya bertujuan untuk meningkatkan tugas dan fungsi kepala madrasah lingkungan Alkhairaat …”

“Ini merupakan program kerja Komwil Alkhairaat Gorontalo, pada bidang pendidikan,” ujar Idris.

Sementara itu Sekretaris Komwil Alkhairat Gorontalo, Hamka Husain ungkapkan, program kegiatan rencananya akan berlangsung pada akhir tahun ini.

“Program ini sudah bagia dari prosedur yang wajib oleh seluruh kepala madrasah …”

“Dan salah satu tujuannya, agar kepala madrasah lebih paham dengan tugas dan fungsinya. Kegiatan ini mengikutikan 41 kepala madrasah selama enam hari. (bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan