Putus Kerjasama Dengan Pihak Ketiga, Ekonomi Pariwisata Tetap Aman

oleh
pariwisata
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Gorontalo Utara, Badar Pakaya.
banner 468x60

HABARI.ID I Perputaran ekonomi pada bidang pariwisata Kabupaten Gorontalo Utara, tetap berjalan dengan baik meski Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara telah memutuskan untuk tidak melanjutkan kerjasama dengan pihak ketiga, dalam pengelolaan Pulau Saronde.

Begitu kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Gorontalo Utara, Badar Pakaya Selasa (25/05/2021) saat dimintai tanggapan soal pemutusan kerjasama dengan pihak ketiga, soal pengelolaan Pulau Saronde.

“Perputaran ekonomi pada bidang kami tetap berjalan seperti biasa, dan pemutusan kerjasama dengan pihak ketiga tidak memberikan dampak buruk terhadap program yang kami jalankan,” ujarnya.

Bahkan kata Badar, Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara sendiri melalui Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin, telah memberhentikan sementara aktivitas Pulau Saronde.

“Pemberhentian sementara aktivitas salah satu objek wisata ini pun tidak memberikan dampak buruk terhadap perekonomian, khususnya pada bidang kami,” ungkapnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan