HABARI.ID, KABGOR | Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menilai kegiatan sastra bagi generasi muda yang berlangsung di Kantor Balai Guru Penggerak Provinsi Gorontalo Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kemendikbudristek menjadi sangat penting untuk memupuk kreativitas dan inovasi, Rabu (24/05/2023).
Menurut Nelson, sastra bagian daripada seni bahkan dalam kehidupan ada tiga hal yang menjadi modal besar, antara lain adalah ilmu, agama dan seni. Untuk itu generasi muda harus mampu menuangkan inspirasi dalma bentuk sastra. “Gorontalo begitu luar biasa kalau soal sastra, termasuk keberadaan sastrawan berdarah Gorontalo H.B Jassin,” ungkapnya.
Menurut Nelson, seni juga merupakan bagian dari komunikasi yang bisa dituangkan dalam bercakap-cakap. Bahkan kritikan pun akan sangat ampuh jika melalui seni. “Biasanya alat komunikasi itu adalah seni, biasanya malah lebih tepat sasaran, bukan hanya fikiran yang akan tersentuh tapi juga rasa,” jelas Nelson.
Hans Bague Jassin adalah pahlawan nasional asal Provinsi Gorontalo, namanya pun abadi setelah diresmikannya perpustakaan H.B Jassin. Pemerintah Kabupaten Gorontalo terus mendorong agar karya dalam bentuk buku Cendikiawan Muslim untuk terus dipublikasi ke anak didik, bahkan tahun ini Nelson bakal merangkum orang-orang hebat asal Gorontalo yang memiliki prestasi di tingkat nasional.
“Sudut orang-orang hebat Gorontalo itu tokoh yang memiliki prestasi spektakuler, baik skala nasional dan internasional. Termasuk di dalamnya adalah H.B Jassin, bahkan H.B Jassin pun akan masuk dalam kurikulum di Kabupaten Gorontalo,” kata Nelson. (dik/habari.id)