Peningkatan Kualitas Guru Solusi Menekan Angka Putus Sekolah

oleh
guru
Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin.
banner 468x60

HABARI.ID I Pandemi Covid-19 dan pembelajaran jarak jauh, menjadi salah satu faktor siswa putus sekolah. Dan untuk mengantisipasi hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara akan memperkuat kualitas guru.

Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin jelaskan Selasa (13/07/2021) kepada Habari.Id, penguatan kualitas guru ini misalnya di lembaga pendidikan nonformal, agar bisa berperan aktif dan dapat menekan angka putus sekolah.

“Saya minta kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Gorontalo Utara, untuk mengkoordinasikan pengumpulan data yang valid atas siswa yang putus sekolah,” ujarnya.

Pembelajaran jarak jauh di tengah pandemi Covid-19, tidak bisa dijadikan alasan bagi setiap guru untuk tidak menjalankan tugasnya sebagai pamong.

“Pembelajaran jarak jauh, saya harap bukan hanya menjadi aktivitas dimana seorang guru mentransferkan ilmu kepada anak didik ..,”

“Akan tetapi harus lebih dari itu, guru harus mampu membekali anak didik dengan moral dan karakter,” pungkasnya.(wi/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan