HABARI.ID I Selasa (28/04/20) Pemprov (Pemerintah Provinsi) Gorontalo meluncurkan program BLPD (Bantuan Langsung Pangan Daerah), kepada 53 ribu KPM (Keluarga Penerima Manfaat).
Bantuan dari program BLPD untuk 53 ribu KPM disalurkan Pemprov Gorontalo ini, Gubernur Gorontalo Rusli Habibie jelaskan, juga disalurkan kepada masyarakat di wilayah Kabupaten dan Kota.
“Dalam pendanaan program BLPD ini, sebanyak 60 persen menjadi tanggungjawab Pemprov Gorontalo. Sementara sisanya 40 persen, itu kepada Kabupaten dan Kota,” ujar Rusli, saat menyampaikan sambutan pada kegiatan bakti sosial NKRI Peduli di Kecamatan Ponelo Kabupaten Gorontalo Utara.
Mengenai dengan persoalan pendataan terhadap masyarakat sebagai KPM, tentu menjadi kewenangan dari pemerintah kabupaten dan kota, sesuai dengan porsinya.
Selain bantuan pangan bersubsidi dan BLPD, Pemerintah Pusat juga mengalokasikan sejumlah bantuan sosial untuk warga yang terdampak virus Corona di Gorontalo.
“Diantaranya BLT (Bantuan Langsung Tunai) dari Kemensos RI bagi 60 ribu warga, dan BSP (Bantuan Subsidi Pangan) untuk 78 ribu warga. BLT diberikan tunai sebesar Rp 600 ribu per bulan, sementara BSP diberikan tunai Rp200 ribu per bulan,” tukas Rusli.(adv/50diq/habari.id).