Pemprov Gorontalo Kurangi Beban 1.600 Warga

oleh
Pemprov, Gorontalo, Warga.
Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim, saat menyerahkan bantuan secara simbolis kepada seorang penerima manfaat.
banner 468x60
HABARI.ID I Pemprov (Pemerintah Provinsi) Gorontalo mengurangi beban 1.600 warga di dua kecamatan, Kabupaten Bone Bolango melalui program NKRI Peduli Sabtu (18/07/2020).

Bantuan disalurkan Pemprov Gorontalo yang diserahkan secara simbolis oleh Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim itu, diberikan kepada warga di Kecamatan Bulango dan Bulango Utara.

Program dalam rangka mengurangi beban warga itu, menuai respon baik dan positif dari masyarakat, seperti Darlin Adam warga Desa Tupa Kecamatan Bulango Utara.

Sebagai buruh bangunan dirinya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pemprov Gorontalo, karena melalui program NKRI Peduli bisa membantu keluarganya untuk memenuhi kebutuhan.

“Terima kasih saya kepada Bapak Wakil Gubernur dan Pemerintah Provinsi Gorontalo, atas bantuannya. Kondisi daerah yang masih dilanda bencana baik alam dan non alam, sangat memberikan dampak terhadap pemenuhan kebutuhan kami,” jelas Darlin.

Berbeda lagi dengan ungkapan Nomi Igirisa, bahwa bantuan yang disalurkan melalui program NKRI Peduli ini, adalah wujud kepedulian Pemerintah Provinsi Gorontalo terhadap kondisi dan kebutuhan masyarakat kurang mampu.

Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim, foto bersama dengan Keluarga Penerima Manfaat.

“Pertama kami mengucapkan syukur kepada Allah SWT, karena melalui Pemerintah Provinsi Gorontalo kami terus diperhatikan …”

“Ini adalah bentuk kepedulian pemerintah daerah kepada masyarakat, kami doakan Pak Gubernur dan Wakil Gubernur diberikan kesehatan,” ucap Nomi sembari mengaminkan doanya.

Diketahui total 1.600 bantuan yang disalurkan Pemerintah Provinsi Gorontalo pada kegiatan NKRI Peduli, merupakan akumulasi dari dua wilayah.

Masing-masing Kecamatan Bulango Selatan 750 KPM (Keluarga Penerima Manfaat) dan Bulango Utara 850 KPM.(bink/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan