Paris Jusuf Pantau Langsung Proses Penyerahan Bantuan UMKM Diskumperindag

oleh
oleh

HABARI.ID, DEPROV | Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskumperindag) melanjutkan komitmennya dalam mendukung UMKM dengan menggelar program penyerahan bantuan di empat titik lokasi Kabupaten Gorontalo. Acara ini diperhatikan secara langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris R.A Jusuf.

Penyerahan bantuan UMKM ini melibatkan sejumlah desa di berbagai kecamatan, mencakup Desa Tenggela di Kecamatan Telaga Jaya Tilango, Desa Tuladenggi di Kecamatan Telaga Biru, Desa Dulohupa di Kecamatan Telaga, dan tiga desa di Kecamatan Limboto dan Limboto Barat yang berkumpul di Kantor Desa Haya-haya.

banner 468x60

Paris Jusuf menjelaskan bahwa kunjungannya dalam kegiatan ini adalah untuk memberikan pendampingan dan memantau program tersebut. “Saya melakukan kunjungan sekaligus pendampingan, sekaligus memantau tentang penyerahan UMKM, yang ada di Diskumperindag yang masyarakat aspirasi melalui saya,” jelas Paris, Sabtu (02/12/2023).

Politisi Partai Golkar ini menegaskan bahwa respon positif diterima dari masyarakat dan kepala desa terkait penyerahan bantuan ini. “Respon masyarakat sangat antusias terhadap penyerahan bantuan ini, dan kepala-kepala desa sangat merespon dan mereka sangat senang dengan kegiatan kali ini,” ungkapnya.

Selain itu, Paris Jusuf menyoroti pentingnya pelaksanaan program bantuan UMKM sebagai bagian dari aspirasi masyarakat. Dengan demikian program penyaluran bantuan UMKM yang merupakan jalur aspirasi saat ini menjadi perhatian serius baginya agar betul-betul tersalurkan dengan baik kepada masyarakat.

Kegiatan ini mencerminkan peran Diskumperindag Provinsi Gorontalo dalam mendukung pengembangan UMKM di daerah, sekaligus memperkuat ekosistem bisnis lokal. Semoga bantuan ini dapat memberikan dorongan positif bagi para pelaku UMKM untuk berkembang dan berdaya saing. (dik/habari.id)

banner 468x60

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60