Mereduksi Eskalasi Covid 19: Jam Operasional Pasar Dibatasi

oleh
eskalasi covid 19 operasional pasar dibatasi
Bupati Gorontalo Nelson pomalingo memberi arahan pada rapat terbatas yang mengevaluasi penanganan Covid 19.[foto_istimewa]
banner 468x60
HABARI.ID I Menekan eskalasi Covid 19 pemerintah kabupaten Gorontalo, jam operasional pasar akan dibatasi. Ini menjadi upaya lain yang dilakukan dalam penanganan perebakan virus Corona. Upaya serupa, juga sudah dilakukan pemerintah kabupaten Gorontalo melalui pemberlakuan jam malam.

“Pasar mulai besok sudah kita tegaskan, pasar harian dari jam 8 sampai jam 4 sore. Kemudian pasar mingguan dari jam 6 sampai jam 11 …,”

“Kemudian pasar sore dari jam 5 sampai jam 7,” kata Nelson, saat konferensi pers di Aula Rudis Bupati Gorontalo, Jum’at (10/04/2020).

Bupati juga menegaskan, untuk mewajibkan kepada warganya agar menggunakan masker baik pembeli maupun penjual di pasar dan menyediakan tempat cuci tangan di rumah masing-masing.

“Baik pembeli maupun penjual diwajibkan menggunakan masker …”

“Dan jangan lupa menyediakan tempat cuci tangan di pintu-pintu masuk, kemudian jaga jarak,” ujar Nelson.

Upaya ini penting untuk dilakukan demi mencegah dan mengurangi eskalasi Covid 19, terlebih di saat Gorontalo sudah ditemukan 1 pasien PDP yang berstatus terkonfirmasi positif terpapar virus Corona.(sodiq/habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan