Menyerap Aspirasi Program Melalui Musrenbang Kelurahan

oleh -36 Dilihat
oleh
menyerap
Musrenbang tingkat kelurahan, yang berlangsung di Kelurahan Talumolo.

HABARI.ID I Penyerapan aspirasi dari masyrakat gencar dilaksanakan oleh seluruh Pemerinta Kelurahan di Kota Gorontalo, melalui Musrenbang (Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan).

Sebanyak 50 kelurahan di Kota Gorontalo menghadirkan berbagai unsur terkait, dalam kegiatan Musrenbang tersebut menyerap aspirasi.

banner 468x60

Seperti Kelurahan Moodu, Kecamatan Kota Timur, Kelurahan Talumolo, Kecamatan Dumbo Raya dan Kelurahan Molosioat W, Kecamatan Kota Barat.

Sekretaris Daerah Kota Gorontalo, Dr. Ir. Ismail Madjid jelaskan Rabu (27/01/2021), kegiatan ini sangat penting dan sudah menjadi agenda tahunan Pemerintah Daerah.

Khususnya dalam rangka untuk mendiskusikan permasalahan di setiap wilayah,  memecahkan persoalan dan mengusulkan prioritas pembangunan.

“Hasil dari musrenbang ini diusulkan kepada Pemerintah Daerah, melalui Bappeda Kota Gorontalo ..,” ujarnya.

Ia berharap pelaksanaan Musrenbang ini bisa melahirkan program kegiatan yang baik, untuk pembangunan kedepan.

“Sinergitas dan kolaborasi semua pihak terkait sangat dibutuhkan, dalam rangka memutuskan pengusulan pada pembangunan kedepan,” pungkasnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan