Giliran Ryan Perjuangkan Roem di Kontestasi Politik

oleh -27 Dilihat
oleh
roem
Ryan F. Kono, saat menyampaikan pidato politik di kampanye Caleg DPRD Kota Gorontalo, Irwan Hunawa.

HABARI.ID, POLITIK I Gerakan Ryan F. Kono semakin masif dalam memperjuangkan Roem Kono, sebagai Calon Anggota DPR RI kembali duduk di Parlemen Senayan.

Perjuangan Ryan terhadap Roem Kono, tentu menjadi bagian dari bakti anak kepada ayah. Bahkan Ryan sendiri memiliki strategi khusus, untuk menjadikan Roem Kono terpilih pada Pileg tahun 2024.

banner 468x60

Tidak hanya itu saja, Ryan bersama tim kerjanya telah membentuk peta politik strategis baik di Kota dan Kabupaten.

Bahkan dalam menghadiri kampanye Caleg Partai Golkar di Kota Gorontalo, Ryan turut mengampanyekan dan mensosialisasikan Roem Kono kepada masyarakat.

Dan terbukti, banyak masyarakat Kota Gorontalo tidak lupa dengan sosok Roem Kono yang dinilai dermawan serta baik kepada masyarakat.

Khusus di wilayah Kota Gorontalo dan Kabupaten Bone Bolangi sendiri, Roem Kono dipastikan tidak akan bekerja keras untuk mendulang suara, karena dua wilayah tersebut masih menjadi basis terkuat Roem Kono.

“Di Kota Gorontalo, kami sudah bersama dengan Pak Roem Kono untuk DPR RI. Beliau (Roem Kono.red) adlaah Tokoh Provinsi Gorontalo, yang sudah berkontribusi untuk daerah ..,”

“Pada periode pertama Pak Roem Kono sukses memperjuangkan bidang infrastruktur di Gorontalo, satu diantaranya Bandara Djalaluddin Gorontalo ..,”

“Periode kedua tidak sedikit bantuan untuk petani yang dikucurkan Pemerintah Pusat, yang sukses diperjuangkan Pak Roem Kono di DPR RI,” ujar Safrin warga Kota Gorontalo.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di