Begini Bentuk Dukungan Djarot Saiful Hidayat untuk Pasangan SATRIO …

oleh
Djarot Saiful Hidayat
Djarot Saiful Hidayat bersama pasangan SATRIO dan kader PDIP serta kader dari partai koalisi.[foto_istimewa]
banner 468x60
HABARI.ID, KOTA BLITAR I Mantan Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat turut memberikan motivasi dan dukungan kepada pasangan Santoso-Tjutjuk Sunario (SATRIO) dalam menghadapi Pemilihan Walikota Blitar 2020.

“Pemilihan Wali Kota Blitar bukan sekedar pemilihan pemimpin biasa. Kota Blitar tidak lepas dari Sukarno dan menjadi tempat bagi bangsa Indonesia untuk mengenal lebih dekat bagaimana ideologi ini terbentuk dari pemikiran-pemikiran dari sang Proklamator …,”

“Ada ideologi yang harus kita jaga bersama-sama. Jangan anggap remeh, harus bergerak semua untuk mengetuk pintu hati masyarakat memastikan masyarakat memilih pemimpin yang ideal untuk lima tahun ke depan,” ungkap Djarot pada agenda konsolidasi jajaran DPC PDIP beserta partai koalisi di kediaman pribadinya di Kelurahan Ngadirejo Kepanjenkidul Kota Blitar (19/09/2020), sembari menyerukan untuk memenangkan pasangan Santoso-Tjutjuk Sunario (SATRIO).

Djarot Saiful Hidayat mengingatkan kepada jajaran DPD Jatim dan DPC PDIP Kota Blitar untuk sungguh-sungguh memenangkan rekomendasi partai yang diberikan pada pasangan SATRIO.

“Kader PDIP harus berani, harus kompak memberikan dukungan pada pasangan yang sudah mendapat rekomendasi langsung dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri …,”

“Apalagi bagi anggota Fraksi, itu wajib hukumnya menjalankan rekom. Kalau tidak sungguh-sungguh jelas akan ada konsekuensinya,” tegas mantan Wali Kota Blitar ini.

Djarot enggan memberi komentar lebih, saat ditanya wartawan soal keberadaan oknum kader partai yang berada di kubu lawan.

Dia menyampaikan keyakinannya bahwa masyarakat sudah tahu calon mana yang resmi direkomendasikan oleh PDIP.

“Masyarakat sudah cerdas bisa melihat siapa yang mengaku-ngaku dan siapa yang betul mendapatkan rekomendasi,” ungkap Djarot Saiful Hidayat.(tos/habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan