HABARI.ID I Wakil Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu menjelaskan, di sisa waktu pemerintahan IQRA yang tingga 1 tahun 9 bulan itu, dirinya telah merencanakan 6 langkah strategis untuk mendongkrak pengingkatan dan pelayanan di Kabupaten Gorontalo Utara.
“Yang pertama reformasi birokrasi, dimana kedepan akan ada penyederhanaan OPD dari 23 OPD itu tinggal 18 OPD,” ungkap Thariq belum lama ini.
Menurutnya langkah tersebut untuk menekan pengeluaran anggaran daerah. Thariq memandang jumlah OPD yang terlalu banyak sering membuat konsentrasi anggaran menjadi tidak opimal.
“Kita sederhana ini beberapa OPD supaya apa, supaya beban anggaran ini tidak terlalu banyak dipakai untuk struktur. Betul-betul terjadi penghematan supaya kita bisa arahkan anggaran ini untuk program, dan juga untuk kesejahteraan aparatur, kira-kira seperti itu,” jelasnya.
Yang kedua, Wakil Bupati Gorontalo Utara itu mengatakan, agenda strategis di satu tahun sembilan bulan lainya adalah mengejar realisasi visi misi pemerintahan yang pernah dijanjikan pasangan IQRA.
“Jadi apa yang sudah kita mantapkan, apa yang belum kita kejar dalam satu tahun terakhir..,”
“Kemarin saya sudah sampaikan di forum OPD saya punya target, 6 target dalam 1 tahun 9 bulan ini, jadi kalau ada yang tidak mendukung berarti tidak siap untuk bekerja sama-sama,” tegasnya.
Thariq bahkan tak segan-segan akan melakukan langkah tegas kepada setiap aparatur yang tidak ingin mendukung strategi tersebut.
“Saya mengambil sikap tegas seperti ini, agar aparatur mau melaksanakan agenda strategis ini, kalau tidak berarti tidak bisa berada di kabinet pemerintahan ini,” ungkapnya. (Wi/Habari.id)