HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Wakil Wali Kota Gorontalo Ryan F. Kono meminta setiap program yang dilaksanakan pemerintah kelurahan agar melibatkan masyarakat demi suksesnya jalannya pembangunan di kota gorontalo. seperti halnya pemanfataan dana kelurahan, Ryan berharap progresnya harus cepat teralisasi agar hasilnya langsung dirasakan oleh masyarakat.
Hal tersebut disampaikan Ryan saat berkunjung ke sejumlah kelurahan yang ada dikecamatan kota utara, sipatana, kota tengah dan kota timur. kelurahan yang didatangi ryan adalah dembe 2, tanggikiki, paguyaman, pulubala dan kelurahan liluwo, heledulaa selatan dan utara. Menurutnya kunjungan kerja yang dilakukan sebagaimana tugas dan fungsinya membantu Walikota dalam menyelenggarakan urusan pemerintahan pembangunan dan kemasyaratan.
“Jadi hari ini saya mobile (keliling) di beberapa kelurahan. Memantau langsung pemanfaatan dana kelurahan, ingin mengetahui sudah sejauh mana progres realisasinya. Mengingat beberapa waktu lalu Bapak Walikota dan saya sudah terjun langsung mengecek pelaksanaan kegiatan yang menggunakan anggaran dana kelurahan” terang Ryan, selasa (13/11/2023).(bnk/habari.id).