Tonny-Marten Siap Turunkan Angka Kemiskinan Gorontalo di Bawah Standar Nasional, Bukan Main Proyek

oleh -13 Dilihat
oleh
Istimewa.

HABARI.ID, PILKADA I Bukan tanpa alasan calon Gubernur Gorontalo Tonny Uloli dan Wakil Gubernur Gorontalo Marten Taha, terus mengampanyekan siap menurunkan angka kemiskinan di Provinsi Gorontalo. Hal tersebut satunya di dasari, karena Provinsi Gorontalo masih pada peringkat kelima termiskin di Indonesia.

“Kemajuan suatu daerah dan sejahteranya masyarakat di daerah tersebut, diwujudkan dengan menurunnya angka kemiskinan di daerah itu sendiri ..,”

banner 468x60

“Provinsi Gorontalo ini pernah keluar dari zona daerah termiskin di Indonesia, namun kembali lagi masuk dalam zona merah tersebut ..,”

“Artinya, program kegiatan belum secara maksimal dirasakan dan tersampaikan kepada masyarakat. Saya bersama Pak Marten, Insya Allah terpilih siap menurunkan angka kemiskinan di Provinsi Gorontalo di bawah rata-rata Nasional ..,”

“Ingat, miskin itu bukan turunan dan menjadi kaya itu bukan warisan. Masyarakat bisa hidup sejahtera seiring dengan perkembangan daerah yang maju, adalah wujud perjuangan yang lurus serta tulus seorang pemimpin demi kepentingan bersama hanya semata-mata untuk daerah dan masyarakat,” terang Tonny.

“Saya dan Pak Marten, kami hanya ingin fokus pada tugas dan tanggungjawab yang diberikan masyarakat kepada kami, bukan main-main proyek,” timpalnya dengan bijak dalam pidato kampanye yang di gelar di Lapangan Bilungala Kabupaten Bone Bolango, Sabtu (19/10/2024).

Sementara itu calon Wakil Gubernur Gorontalo Marten Taha katakan pada orasi politiknya, dari data BPS Provinsi Gorontalo bahwa angka kemiskinan di Provinsi Gorontalo tebus 14,57 persen.

“Data BPS menunjukkan tingkat kemiskinan di Provinsi Gorontalo ada di angka 14,57 persen pada per Maret 2024. Sementara jumlah penduduk miskin di Indonesia per Maret 2024 sebesar 9,03 persen ..,”

“Angka kemiskinan di Kota Gorontalo di masa kepemimpin saya hanya sekitar 5,3 persen. Artinya, keberhasilan yang pernah saya raih dalam menurunkan angka kemiskinan di Kota Gorontalo, siap saya lakukan di Provinsi Gorontalo ..,”

“Apa yang sudah saya lakukan di Kota Gorontalo bisa dilakukan daerah lain. Tapi wilayah pemerintahan saya saat itu kecil, tidak bisa mengintervensi wilayah lain. Itulah saya berani mendampingi Pak Tonny untuk membangun Provinsi Gorontalo ..,”

“Saya dan Pak Tonny sudah punya program, yang sudah dikaji berdasarkan kondisi Provinsi Gorontalo saat ini. Bagaimana kondisinya? Angka kemiskinan tinggi, masyarakatnya belum sejahtera dan lain sebagainya,” pungkas Marten.(nk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di