Stok Pangan Aman Hingga Idul Fitri 1441 H

oleh
Pangan Aman Hingga Idul Fitri 1441 H
stok telur di Gorontalo - hulondalo.id
banner 468x60
HABARI.ID I Pemerintah Provinsi Gorontalo memastikan produksi dan stok pangan di daerah selama masa siaga darurat Covid-19 hingga Ramadan dan Idul Fitri, masih aman dan mencukupi.

Stok pangan sampai dengan lebaran nanti, Alhamdulillah, dijamin mencukupi dan aman. Sesuai laporan dari seluruh kabupaten/kota, terutama pada ketersediaan beras, gula pasir, cabai dan bawang,” ujar Kepala Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo Muljady D Mario usai rapat virtual bersama Kepala Dinas Pertanian kabupaten/kota, Jumat (3/4/2020).

Sebelumnya terungkap, stok bahan makanan di Gorontalo sangat mencukupi hingga lebaran nanti. Mulai dari beras 142.847 Ton. Begitu juga gula pasir, minyak goreng, daging sapi, daging ayam, telur hingga buah-buahan.

Stok Pangan Aman Hingga Idul Fitri

Dikatakan Muljady, pertemuan virtual tersebut sebagai tindak lanjut arahan Menteri Pertanian dengan mengacu pada 2 skenario, yakni ketersediaan bahan makanan pada skala bulan April sampai lebaran, dan ketersediaan sampai bulan Desember 2020.

Muljady mengharapkan agar segera mengidentifikasi keterjangkauan harga di lapangan serta mengidentifikasi lebih detail potensi di petani dimana saja dan stoknya berapa/mapping ketersediaan bahan pangan di setiap kabupaten/kota.

“Pastikan bahan pangan tersebut dialokasi untuk kita, tidak dibawa ke daerah lain,” pinta Muljady.

Untuk program bantuan sendiri, dia meminta masyarakat tidak perlu khawatir. Karena di tengah mewabahnya covid-19, pemerintah tetap akan mengawal dan menjaga kebutuhan seluruhnya.

“Bantuan akan tetap disalurkan baik ketersediaan benih dan pupuk, bantuan ternak sapi, kambing dan ayam KUR. Begitu juga perluasan dan peremajaan perkebunan. Semua akan disalurkan dan ditargetkan selesai sebelum lebaran nanti,” kata Muljady.(fp/habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan