Menekan Dampak Penanganan Covid 19, Sopir Angkot dan Tukang Bentor Dapat Bantuan Sosial

oleh -24 Dilihat
oleh
sopir angkot tukang bentor dapat bantuan sosial
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo didampingi Kepala Bappeda dan Sekda usai rapat dengan jajaran OPD.[foto_dwi/habari.id]
HABARI.ID I Sopir angkot dan tukang bentor bakal dapat bantuan sosial. Kebijakan ini akan digulirkan pemerintah kabupaten Gorontalo untuk mengurangi dampak sosial yang ditimbulkan dari penerapan kebijakan social distancing.

Sopir angkot dan tukang bentor, adalah pekerja harian yang paling merasakan dampak dari kebijakan yang dilakukan pemerintah sebagai upaya penanganan Covid 19 yang masih terus mewabah.

Ketika orang-orang memilih berdiam dan mengerjakan segala sesuatu di rumah atau menjauh dari keramaian, jelas berdampak pada berkurangnya penumpang. Jumlah penumpang yang berkurang, sama halnya dengan makin menipisnya pendapatan.

banner 468x60

Menyadari kondisi itu, pemerintah kabupaten Gorontalo bakal mengalokasikan bantuan sosial bagi pekerja di bidang jasa transportasi ini.

Kebijakan pemberian bantuan sosial tersebut sudah diputuskan dalam rapat internal Bupati dan jajaran OPD. “Kita sudah bahas, nanti bantuan santunan tersebut dalam bentuk bahan pangan dan sembako,” ungkap Nelson Pomalingo.

Perebakan Covid 19 ini, menurut Nelson, berdampak sistemik, mulai dari sistem perekonomian hingga sistem sosial.

“Minggu ini langsung kita tindak lanjuti. Para abang bentor contohnya, yang paling merasakan dampaknya …,”

“Akibat ASN banyak yang bekerja di rumah dan anak sekolah belajar di rumah, maka pendapatan mereka jelas berkurang. Pemerintah coba menanggulangi ini,” jelas Bupati.

Anggaran untuk bantuan sosial sopir angkot dan tukang bentor ini, kemungkinan akan diambil dari DAU dan DAK yang telah digeser.

DAU dan DAK yang awalnya dialokasikan untuk program tertentu, akan digeser dan dialoksikan untuk kepentingan penanggulangan Covid 19, termasuk dampak sosial seperti ini.(dwi/habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan