Program Pengentasan Kemiskinan Terus Menjadi Fokus

oleh
oleh
Habari.Id

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Pemerintah Kota Gorontalo turut serta dalam Seminar Penelitian Dampak Program Kemiskinan yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Gorontalo di Hotel GrandQ, Rabu (6/12/2023).

Haryono Suronoto, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Setda Kota Gorontalo, mewakili Wali Kota Gorontalo, menyampaikan bahwa meskipun ada kemajuan dalam pembangunan manusia, penanggulangan kemiskinan dan penghapusan kemiskinan ekstrem tetap menjadi prioritas.

banner 468x60

“Dalam RPJMD 2019-2024, target kemiskinan adalah 5,38 persen yang harus dicapai pada tahun 2024. Kemudian, untuk kemiskinan ekstrem, sesuai dengan instruksi Presiden No.4 tahun 2022, kita dituntut untuk menghapus kemiskinan ekstrem pada tahun 2024,” ucapnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60