Pjs Walikota Blitar Resmikan Kampung KB “Berseri” di Kelurahan Pakunden

oleh -33 Dilihat
oleh
Kampung KB
Peresmian Kampung Keluarga Berkualitas (KB) "Berseri" Kelurahan Pakunden, oleh Pjs Walikota Blitar, Jumadi yang ditandai dengan pemukulan gong, Selasa (24/11/2020).[foto_istimewa]
HABARI.ID, KOTA BLITAR I Pjs Walikota Blitar, Jumadi, meresmikan Kampung KB “Berseri” di Kelurahan Pakunden, Kecamatan Sukorejo, Selasa (24/11/2020).

Jumadi menjelaskan, bahwa Kampung KB (Keluarga Berkualitas) ini bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pembangunan terpadu, mulai dari bidang KB, kependudukan, pemberdayaan masyarakat, serta lingkungan hidup dan kesehatan.

“Saya menilai tingkat partisipasi masyarakat sudah sangat baik. Kami berharap dengan peresmian Kampung KB di sini, akan berkelanjutan dalam pembentukan kampung-kampung Keluarga Berkualitas di kelurahan lainnya di Kota Blitar,” kata Jumadi.

banner 468x60

Pjs Walikota Blitar, Jumadi saat menyampaikan sambutan pada peresmian Kampung Keluarga Berkualitas.[foto_istimewa]
Lebih lanjut Jumadi menambahkan, dengan peresmian Kampung Keluarga Berkualitas tersebut tidak hanya berlangsung sesaat. Menurutnya, program tersebut harus memiliki progres sehingga dampaknya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.

Jumadi menjelaskan bahwa, setiap program Pemerintah itu tujuannya untuk mensejahterakan masyarakat.

“Tidak mungkin ada program yang menyengsarakan, selalu tujuannya untuk mensejahterakan masyarakat. Program ini kalau tidak didukung oleh masyarakat, maka tidak akan bisa berjalan. Dan masyarakatlah yang paling dominan untuk mendukung pelaksanaan program tersebut,” imbuhnya.

“Peresmian Kampung Keluarga Berkualitas ini bukan hanya sekedar seremonial saja, akan tetapi bagaimana kita mengisi program Kampung KB ini tetap berkesinambungan dan menjadi percontohan,” kata Pjs Walikota Blitar, Jumadi. (ADV/hms/tos/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan