HABARI.ID I Pemprov (Pemerintah Provinsi) Gorontalo Kamis (18/06/2020) menerima bantuan 20.000 Reagen kit dan VTM (Virus Media Transfer).
Kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Misranda Nalole, bantuan 20.000 reagen kit dan VTM ini, dari BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) RI.
“Rincian bantuan ini, masing-masing berjumlah 10.000,” ujar Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo Misranda Nalole.
Dia jelaskan, bantuan tersebut dikirim BNPB RI merupakan bagian dari upaya Gubernur Gorontalo Rusli Habibie dan Ketua TP PKK Provinsi Gorontalo Idah Syahidah, juga Anggota Komisi VIII DPR RI.
“Bantuan ini sangat penting untuk mempercepat proses swab test di Laboratorium BPOM Gorontalo,” terang Kepala Dinas Kesehatan Misranda Nalole.
bantuan ini dikirim melalui ekspedisi sebanyak dua koli, dan VTM merek Genesis sebanyak 25 koli masing-masing 400 buah.
Reagen akan dimanfaatkan sepenuhnya oleh BPOM, sementara VTM akan didistribusi ke kabupaten dan kota untuk tracking kontak pasien terindikasi covid-19.
“Atas nama Bapak Gubernur dan Pemprov Gorontalo kami mengucapkan terima kasih kepada BNPB, Gugus Tugas Pusat maupun Kementrian Kesehatan, yang sudah memfasilitasi alat ini,” ucapnya.(sodik/habari.id/rls).