Panca Karsa 1 Dicanangkan Sebagai Kampung Reforma Agraria

oleh -92 Dilihat

HABARI.ID – Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Kantor Pertanahan Kabupaten Pohuwato melaksanakan kegiatan Pencanangan Kampung Reforma Agraria di Desa Panca Karsa 1, Kecamatan Taluditi.

Pada acara tersebut, Kepala Kantor Pertanahan Kampar, Kelik Eko Wijayanto, S.H.,M.H., menyampaikan bahwa Kampung Reforma Agraria merupakan representasi wujud keberhasilan dari penyelenggaran Kegiatan Gugus Tugas Reforma Agraria.

“Dengan adanya pembentukan kampung reforma agraria, maka Kampung tersebut akan menjadi kampung percontohan untuk kegiatan Reforma Agraria di Desa/ Kampung lainnya,” ujar Kelik.

“Dalam skala kecil keberhasilan pelaksanaan Reforma Agraria diwujudkan dalam pembentukan Kampung Reforma Agraria. Kampung Reforma Agraria merupakan wujud dan bentuk keberhasilan dari penyelenggaraan Reforma Agraria yang didalamnya telah dilaksanakan penataan aset, penataan penggunaan tanah, dan penataan akses,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Kepala BPN Pohuwato itu mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pohuwato dan Pemerintah Desa Panca Karsa 1 yang selama ini telah bersinergi dengan banyak program dari Kementerian ATR/BPN terkhusus Kantor Pertanahan Kabupaten Pohuwato utamanya program Reforma Agraria.

“Program Reforma Agraria banyak mencakup banyak fokus pada penyelesaian konflik, penataan legalisasi aset yang menjamin kepastian hukum penguasaan tanah masyarakat, serta tidak hanya fokus pada sertipikasi, namun juga ikut serta memfasilitasi pemberdayaan masyarakat demi memastikan terjaminnya kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

Hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas Perkim, Fadli Sanad, Kepala Dinas Perikanan, Amrin Umat, Camat Taluditi, Isa Ali, Kepala Desa Panca Karsa 1, Jainuri, Kepala Seksi Penataan dan Pemberdayaan, Asda Ichsanto, ST., Koordinator Reforma Agraria, Risang S. Putranto, SE.,M.M., para konsultan GTRA, Kapolsek dan perwakilan Polres Pohuwato, perwakilan Kejaksaan Negeri Pohuwato, serta perwakilan dari sejumlah Dinas dan Badan Pemerintahan di Kabupaten Pohuwato.

Momentum ini menjadi penting dalam upaya BPN Pohuwato bersama Pemerintah Kabupaten Pohuwato untuk memperkuat pemberdayaan ekonomi lokal dan meningkatkan akses masyarakat terhadap tanah, sebagai bagian dari program Reforma Agraria yang diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca berita kami lainnya di