Nasir Majid Minta Pengembangan Wisata Pantai Monano Dimaksimalkan

oleh
banner 468x60

HABARI.ID, DEPROV | Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Dapil Gorontalo Utara akan upayakan kawasan Pantai Monano mendapat bantuan bagi UMKM hingga sarana dan prasarana dari pemerintah. Pasalnya salah satu wisata bahari di Kecamatan Monano itu sangat digemari oleh pengunjung untuk berlibur, Rabu (08/02/2023).

Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Muhammad Nasir Majid mengungkapkan, Pantai Monano merupakan surga tersembunyi yang memiliki potensi untuk dikembangkan. Berdasarkan informasi yang ia terima, setiap akhir pekan pengunjung sangat membludak bahkan mencapai 700 sampai 1.000 orang.

“Seluruh wisatawan sudah banyak yang tahu dan mengunjungi Pantai Monano, olehnya kami bersama Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan (Diskumperindag) Provinsi Gorontalo melihat langsung potensi itu apakah ada hal yang bisa kita intervensi. Misalnya, instansi terkait memberikan program, baik berupa UMKM atau lapak,” ungkap Nasir Majid.

Politisi Partai Gerindra itu menjelaskan bahwa mengembangkan sektor wisata harus benar-benar dilakukan secara maksimal dan memperhatikan sarana maupun prasarana pendukung, baik tempat berteduh sampai toilet umum.

“Makannya kami juga mengajak pula Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo untuk melihat kondisi di lokasi Pantai Monano, dimana letak pembangunan toilet umum nantinya. Tentu akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kecamatan dan Desa setempat apakah ada lahan untuk itu,” kata Nasir Majid.

Pengunjung hanya membutuhkan waktu sekitar satu jam perjalanan menuju Pantai Monano dari pusat kota Kabupaten Gorontalo Utara. Wajar kalau Aleg di Parlemen Puncak Botu Dapil Gorontalo Utara sangat getol memperjuangkan sarana dan prasarana maupun bantuan UMKM di wilayah wisata bahari itu. Apalagi Pantai Monano memiliki keindahan alam yang khas akan hamparan pasir putih yang bisa memanjakan mata.

“Kalau sarana dan prasarana atau ada program UMKM masuk di kawasan wisata Pantai Monano maka dampaknya ekonominya bukan untuk pemerintah saja, tapi juga bagi masyarakat sekitar,” tandasnya. (dik/habari.id)

Baca berita kami lainnya di