HABARI.ID I Rabu (01/04/20) jajaran Anggota Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo, memastikan implementasi paket kebijaka tangani Covid 19, dengan mengunjungi Mapolsek Tibawa.
Ketua Komisi I A.W Thalib jelaskan, Paket kebijakan tangai covid 19 ini, diantaranya maklumat Kapolri, Surat Edara Mendari (Menteri Dalam Negeri) RI, Keputusan Presiden RI serta Kebijakan dari Pemerintah Provinsi Gorontalo.
Dan hasil dari monitoring di Mapolsek Tibawa, dimana implementasi dari berbagai paket kebijakan itu, sudah dijalankan dengan baik oleh aparat Kepolisian.
“Kita memastikan apakah imbauan, maklumat, dan lain sebagainya itu sudah dilakukan, Dan kita sudah mendapatkan konfirmasi dari Polsek,” ujar Aleg dari Fraksi Partai PPP itu.
Selain itu, dirinya mengapresiasi langkah-langkah yang dilakukan Polri dalam menangani Covid 19, yakni dengan menurunkan seluruh anggota Bhabinkamtibmas, ke seluruh wilayah hukum.
“Apresiasi juga kepada Polri, yang intens menertibkan masyarakat yang masih berkumpul di tempat-tempat tertentu. Serta sinergitas aparat TNI dan Polri dengan aparat pemerintah, dalam mencegah penyebaran wabah Covid 19,” tutup A.W Thalib.(adv/4bink/habari.id).