Kabar Gembira untuk Siswa Pelosok dari Program 100 Hari Kerja Wali Kota dan Wawali

oleh -111 Dilihat
oleh
Istimewa.

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I “Saya sedih melihat siswa-siswi yang tinggal di pelosok Kota Gorontalo, harus menempuh jarak yang sangat jauh untuk sampai ke sekolah. Beruntung jika tiba lebih awal, tetapi jika terlambat pasti dihukum guru mereka,” ucap Wali Kota Gorontalo Adhan Dambea dengan nada lirih, saat ditanya Jumat (14/03/2025) tentang Buss Sekolah Gratis . 

Kata Orang Nomor Satu di Kota Gorontalo itu, kini meraka (siswa pelosok.red) akan menikmati kembali transportasi khusus untuk sekolah atau Buss Gratis, yang akan disediakan secara gratis Pemerintah Kota Gorontalo. 

“Siswa-siswi pelosok Kota Gorontalo akan kami berikan Buss Sekolah Gratis. Buss sekolah gratis ini masuk dalam program 100 hari kerja saya bersama Wakil Wali Kota, karena bagian dari janji kampanye kami untuk rakyat,” ungkapnya.

Wali Kota Adhan Dambea tambahkan, untuk penerapan dan pemberlakukan pelayanan Buss Sekolah Gratis ini akan digelar setelah bulan suci ramadhan. 

“Program pelayanan Buss Sekolah Gratis ini akan kami laksanakan setelah bulan suci ramadhan atau lebaran. Guna mempermudah siswa di pelosok Kota Gorontalo, dalam menuntut ilmu,” pungkasnya. 

Sementara itu secara teknis Kepala Dinas Perhubungan Kota Gorontalo, Hermanto Saleh sampaikan sebagai leading sektor ada sebanyak 11.200 siswa pelosok yang akan mendapatkan pelayanan Buss Sekolah Gratis.

“Dinas Perhubungan Kota Gorontalo sendiri, siap menyukseskan progra,m 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Dan seperti data yang ada, sebayak 11.200 siswa pelosok yang akan mendapatkan pelayanan Buss Sekolah Gratis,” singkatnya.(bm/habari.id).

Baca berita kami lainnya di