Idah Siap Perjuangkan Jumlah Kuota Haji di Provinsi Gorontalo

oleh
haji
Habari.Id.
banner 468x60

HABARI.ID, I Kabar gembira dari diskusi strategi pengelolaan keuangan haji dan sosialisasi BPIH 1443 H Rabu (30/11/2022), dimana sebagai Anggota Komisi VIII DPR RI Idah Syahidah siap memperjuangkan jumlah kuota haji di Provinsi Gorontalo bertambah.

Hal ini Idah Syahidah sampaikan saat diwawancarai awak media usai memberikan materi pada kegiatan tersebut, yang berlangsung City Mall Hotel Gorontalo.

“Komisi VIII DPR RI selain membidangi perencanaan, pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak serta sosial, juga membidangi ruang lingkung bidang agama ..,”

“Ini tentunya menjadi spirit bagi saya sendiri untuk memperjuangkan jumlah kuota haji di Provinsi Gorontalo, agar bisa bertambah di tahun-tahun berikut,” ujarnya.

Ia jelaskan lagi, aspirasi yang siap Ia perjuangkan tersebut sangat berkaitan erat dengan tugas fungsi Komisi VIII yang fokus pada pelaksanaan ibadah haji.

Termasuk pengawasan regulasi pelaksanaan ibadah haji, kebijakan, anggaran dan pelaksanaan di Tanah Suci terkait permasalahan yang dihadapi jamaah haji Indonesia khususnya asal Gorontalo.

“BPKH menjadi lembaga pengelola keuangan haji, yang mengelola penempatan dana haji, sehingga kekurangan biaya operasional dapat disubsidi dari dana investasi ..,”

“Semua itu tentu saja berada dalam pengawasan dan persetujuan Komisi VIII DPR RI, agar semua yang dipersiapkan dan direalisasikan sesuai dengan RKA (Rencana Kerja Anggaran), yang sudah diputuskan sebelumnya,” jelasnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan