DPRD Dukung Pemberlakukan Tarif Fasilitas Olahraga

oleh -34 Dilihat
oleh
fasilitas
Irwan Hunawa, Ketua Fraksi Partai Golkar Kota Gorontalo, saat mengikuti dialog interaktif di RRI Gorontalo.

HABARI.ID, DEKOT I Pemberlakukan tarif penggunaan fasilitas olahraga di Kota Gorontalo, mulai disosialisasikan Pemerintah Kota Gorontalo melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kota Gorontalo.

Pemberlakukan tarif fasilitas olahraga ini turut mendapat dukungan dari DPRD Kota Gorontalo, seperti kata Irwan Hunawa, yang juga Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Gorontalo Jumat (28/01/2022) saat dialog interaktif di RRI Gorontalo.

banner 468x60

“DPRD Kota Gorontalo pada intinya mendukung pemberlakukan tarif untuk fasilitas olahraga di Kota Gorontalo, dan saat ini sudah masuk tahap sosialisasi kepada masyarakat,” ujarnya.

Landasan hukum dalam pemberlakuan tarif fasilitas olahraga tersebut, kata Irwan Hunawa adalah Perda (Peraturan Daerah) nomor 6 tahun 2020 tentang retribusi.

“Peraturan Daerah ini sudah disahkan oleh DPRD Kota Gorontalo, dan sekarang sudah tahap sosialisasi. Untuk pemberlakukannya pada awal Bulan Februari akan datang tahun ini,” ungkapnya.

Sementara itu Kadis Parpora Kota Gorontalo, Fefendy Rauf jelaskan jajaran instansi yang Ia nakhodai mengucapkan terima kasih kepada DPRD Kota Gorontalo, karena sudah mendukung upaya-upaya Pemerintah Kota Gorontalo dalam meningkatkan PAD (Pendapatan Asli Daerah).

“Kalau dilihat dari tarifnya, mungkin biayanya kecil daripada daerah lain. Misal lintasan, kalau anak-anak hanya Rp 2000 dan orang dewasa Rp 3000. Atlet, itu gratis karena peruntukannya untuk pembinaan olahraga,” singkatnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan