Dikes Provinsi Gorontalo: Setiap Orang Dua Kali Vaksinasi

oleh -42 Dilihat
oleh
dikes
Kepala Dikes Provinsi Gorontalo, dr. Yana Yanti Suleman, mendapingi Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, dan Aleg DPR RI Idah Syahidah, saat menerima langsug vaksin Covid-19.

HABARI.ID I Dikes (Dinas Kesehatan) Provinsi Gorontalo sudah memiliki regulasi dan protap pemberian vaksin, terhadap calon penerima.

Bahkan sejumlah data-data calon penerima vaksin Covid-19, sudah dikantongi Dikes Provinsi Gorontalo.

banner 468x60

Menariknya kata Kepala Dikes dr. Yana Yanti Suleman Kamis (07/01/2021), vaksinasi akan dilakukan dua kali pada setiap orang secara bertahap.

“Vaksinasi ini sesuai dengan arahan dan petunjuk Pemerintah Pusat akan di launching pada Rabu (13/01/2021) pekan depan …”

“Dan vaksinasi sebanyak dua kali ini akan dilakukan secara bertahap selang dua pekan,” ujar dr. Yana.

Mantan Direktur RSUD Hasri Ainun Habibie ini ungkapkan, memang vaksinasi ini untuk tiga kelompok.

Yakni pejabat publik pusat dan daerah, pengurus asosiasi profesi tenaga kesehatan juga ‘Key Leader’ Kesehatan Daerah dan terakhir adalah tokoh agama.

“Namun yang sasaran utama tahap pertama vaksinasi adalah nakes atau tenaga kesehatan daerah, kemudian tahap dua petugas pelayanan publik dan selanjutnya masyarakat,” jelas dr. Yana.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan