HABARI.ID, JAKARTA – Wali Kota Gorontalo Marten Taha, didampingi Pelaksanaan tugas (Plt) Kadis PUPR Kota Gorontalo Meydi N Silangen, Rabu (15/05/2019), mendatangi Kementerian PUPR RI.
Wali Kota di terima langsung oleh Iwan Suprijanto, S.T., M.T, Kepala Pusat Pengembangan Sarana Prasarana Pendidikan, Olahraga dan Pasar, Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR RI
“Sampai dengan saat ini, pasar sentral belum direnovasi. Keinginan pemerintah kota Gorontalo untuk merenovasi pasar ini, mudah-mudahan terwujud,” kata Meydi.
Pertemuan yang berlangsung di ruang Direktorat Jenderal Cipta Karya itu, membuahkan beberapa kesepakatan bersama. termasuk pihak Kementerian akan meninjau langsung dan penyesuaian anggaran renovasi sesuai kebutuhan.
Tentang persampahan di seluruh kawasan pasar sentral, kata Meydi, menjadi salah satu yang akan ditinjau Kementerian PUPR RI nanti.
“Kami berharap upaya yang terus dilakukan Pemerintah Kota Gorontalo ini, mendapat dukungan sepenuhnya dari masyarakat Kota Gorontalo. Karena apa yang diperjuangkan tersebut adalah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Kota Gorontalo,” tutup Meydi.(4bink/habari.id)