HABARI.ID I Kapolda Gorontalo Brigjen Pol. Adnas M.Si, termasuk sosok perwira Polri yang telah banyak mengukir prestasi.
Ini sebagaimana yang diungkap Wali Kota Gorontalo Marten A. Taha. Marten meras bersyukur Jenderal Bintang Satu jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 1988 itu, dipercaya sebagai Kapolda Gorontalo yang baru.
“Beliau adalah sosok yang tepat menduduki jabatan sebagai Kapolda Gorontalo. Begitu banyak prestasi yang diukirnya, baik sejak beliau menjabat sebagai Kapolres Sidoarjo, Dir Lantas Polda NTB …,”
“Pernah juga ia menjadi Direktur Security pada ajang Asian Games dan Wakapolda Sulsel,” ujar Marten A. Taha, saat ditemui usai menghadiri kegiatan ramah tamah Kapolda Gorontalo di Nayumi Horizon Gorontalo, Sabtu (15/02/2020).
Ia berharap, Brigjen Pol Adnas bisa menekan aksi tindak kriminal di Gorontalo pada umumnya, dan Kota Gorontalo pada khususnya.
“Pemerintah Kota Gorontalo siap untuk bersinergi dengan Polda Gorontalo, demi meningkatkan dan melanjutkan kerjasama yang selama ini sudah terbangun …,”
“Kami berharap, berbagai tindak kriminal baik itu narkoba, minuman keras atau beralkohol, prostitusi dan lain-lain, bisa diberantas oleh Polda Gorontalo di bawah kepemimpinan Brigjen Pol Adnas,” kata Marten.
Atas nama pemerintah kota Gorontalo, Marten juga mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Gorontalo yang lama, Brigjen Pol Wahyu Widada, yang kini menjabat sebagai Kapolda Aceh dengan pangkat Dua Bintang.
Sebelumnya, pada kegiatan pisah sambut Kapolda Gorontalo, Brigjen Pol Adnas menyampaikan tekadnya untuk menekan angka kriminalitas seluruh wilayah hukum Provinsi Gorontalo.
Termasuk Kota Gorontalo, yang sekarang ini masih terus diteror oleh kriminal panah wayer. Selain itu, ia juga akan berupaya agar ada putra daerah yang bisa lolos ikut dalam pendidikan di Akademi Kepolisian (Akpol).
“Dukungan semua pihak sangat saya harapkan, untuk menjalankan amanah yang diberikan ini. Saat menjabat sebagai Wakapolda Sulses, Polda Sulsel adalah Polda yang menduduki peringkat III Nasional dalam pelayanan publik. Saya juga meniatkan agar Polda Gorontalo bisa menjadi Polda Tipe A,” tutup Brigjen Adnas.(4bink/habari.Id)