Berikut Data Pertumbuhan Ekonomi di Kota Gorontalo

oleh
oleh
BPS Kota Gorontalo.

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Badan Statisik Pusat (BPS) Kota Gorontalo merilis data pertumbuhan ekonomi Kota Gorontalo tahun 2023 yang kini mencapai angka 4,52 persen.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, di tahun 2023 ini mengalamai kenaikan 0,42 persen dari tahun sebelumnya yakni 2022 yang berada di angka 4,10 persen.

banner 468x60

Kepala Badan Pusat Statistik Sri Dewi Monoarfa mengungkapkan bahwa naiknya angka perekonomian Kota Gorontalo tak lepas dari kinerja pemerintah daerah setempat.

“Hasil pertumbuhan ekonomi sampai saat ini merupakan upaya-upaya yang sudah dilakukan Pemerintah Kota Gorontalo dibawah pimpinan Walikota yakni Marten Taha,”paparnya.

Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa ada tiga sektor yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di Kota Gorontalo.

“Sektor perdagangan, sektor konstruksi, dan sektor adminstrasi pemerintahan,”tutupnya. Kepala Badan Pusat Statistik Sri Dewi Monoarfa.(bnk/habari.id).

banner 468x60

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60