Awal Oktober Vaksinasi di Gorut Capai 66,85 Persen

oleh
oleh
oktober
Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin saat berbincang bersama Menteri PPN/Bappenas RI, Suharso Manoarfa pada Gebyar Vaksinasi di Gorontalo Utara, Sabtu (09/10/2021).

HABARI.ID I Awal Bulan Oktober ini, vaksinasi Covid-19 di Gorontalo Utara (Gorut) mencapai 66,85 persen. Angka itu menambah optimisme Pemerintah Daerah Gorontalo Utara, dalam menyukseskan Herd Immunity.

Di depan Menteri PPN/Bappenas RI Sabtu (09/10/2021) disela kunjungan, Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin menyampaikan, target kekebalan komunal dari Covid-19 pada warga Gorontalo Utara terus meningkat.

banner 468x60

“Sebanyak 66.788 lebih warga Gorontalo Utara menerima suntikan vaksin. Kasus Covid-19 melandai, sementara animo masyarakat untuk divaksin terus meningkat, kita hari ini sudah capai 66,85 persen..,”

“Pada dosis pertama sudah capai 49 persen, dan dosis kedua 17 persen, kita berharap akhir bulan Oktober ini bisa menjangkau 70 persen warga kita yang wajib vaksin” jelas Indra Yasin, Sabtu (09/10/2021).

Angka itu pula mendekatkan Gorontalo Utara pada rencana nasional yang menargetkan 80 persen capaian vaksinasi bulan November. Secara Nasional, Provinsi Gorontalo berada di urutan ke 5 tertinggi jumlah vaksinasi.

“Kita memang hanya sedikit, hanya 99.908 jiwa yang wajib vaksin, meski demikian Gorontalo Utara jadi penyumbang angka untuk Provinsi Gorontalo pada suksesi vaksin ini,” ungkapnya.(Wi/Habari.id)

banner 468x60

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60

Tinggalkan Balasan