27.930 KPM Sudah Terima BLP3G, Dinsos Optimis Penyaluran Bisa Sesuai Target dan Tepat Sasaran

oleh -13 Dilihat
oleh

HABARI.ID | Penyaluran Bantuan Langsung Pangan Pemerintah Provinsi Gorontalo (BLP3G) hingga triwulan ketiga ini telah menyasar kepada 27.930 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) atau mencapai 69,83 persen. Sementara yang belum tersalurkan masih sekitar tinggal 30,18 persen atau 12.070 KPM, Kamis (26/10/2023).

Berdasarkan hasil rekapitulasi Dinas Sosial Provinsi Gorontalo, terdapat empat kabupaten yang telah selesai penyaluran BLP3G atau mencapai 100 persen. Antara lain Kabupaten Boalemo dengan jumlah penerima 1.424 KPM terdiri dari 81 desa dan 7 kecamatan.

banner 468x60

Kabupaten Bone Bolango sebanyak 1.277 KPM untuk 162 desa di 18 kecamatan, Pohuwato sejumlah 1.104 KPM untuk 103 desa di 13 kecamatan dan Kabupaten Gorontalo Utara kepada 1.239 KPM untuk 87 desa di 11 kecamatan.

Sementara untuk Kabupaten Gorontalo, dari total 3.697 KPM penerima BLP3G di 168 desa dan 19 kecamatan baru terdistribusi sejumlah 2.206 atau 59,67 persen. Untuk Kota Gorontalo akan ada 1.259 KPM di 47 kelurahan 9 kecamatan, kini baru tersalurkan 680 atau 54,01 persen.

“Untuk penyaluran BLP3G triwulan ketiga ini dari target 10.000 KPM di seluruh provinsi gorontalo baru tersalurkan 7.930 KPM atau 79,30 persen. Masih ada sekitar 2.070 KPM atau 20,70 persen lagi,” ungkap Kepala Dinas Sosial Provinsi Gorontalo Sagita Wartabone.

Sagita optimis jika sisa BLP3G akan terdistribusi dengan baik dan tepat sasaran, di Kota Gorontalo masih ada sekitar 23 kelurahan di 5 kecamatan yang belum tersalurkan, sedangkan Kabupaten Gorontalo tinggal 80 desa lagi di 10 kecamatan.

“Pemerintah terus berkomitmen membantu masyarakat melalui program BLP3G ini untuk meringankan beban dalam meminimalisir angka kemiskinan, setiap penyaluran kami juga didampingi oleh anggota DPRD Provinsi Gorontalo,” ucap Sagita.

Sementara itu, Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris Jusuf mendampingi langsung pendistribusian BLP3G yang berlangsung Kecamatan Telaga. Dia menjelaskan bahwa tahap ketiga sudah hampir selesai tinggal beberapa kecamatan di kabupaten gorontalo serta kota gorontalo.

“Masih akan ada lagi tahap empat, saya berharap masyarakat bisa memanfaatkan BLP3G ini dengan baik. Ke depan kami akan diskusikan bersama pemerintah untuk peningkatan tambahan anggaran bagi program ini,” tegas Paris Jusuf. (dik/habari.id)

Baca berita kami lainnya di