HABARI.ID I Dampak erupsi Gunung Ruang di Tagulandang, Kabupaten Sitaro, Provinsi Sulawesi Utara, terasa sampai di wilayah Provinsi Gorontalo. Partikel abu vulkanik terlihat di sejumlah kendaraan di tengah wilayah Gorontalo di guyur hujan dengan intensitas tinggi.
Hal tersebutpun menarik perhatian Ketua Umum BPD HIPMI Provinsi Gorontalo, Iskandar Chiko Uno, yang juga Bakal Calon Wali Kota Gorontalo periode 2024-2029.
Ia jelaskan abu vulkanik dampat berdampak tidak baik untuk kesehatan masyarakat, mulai dari gangguan pernapasan, memicu asma dan iritasi pada mata.
Bahkan dampak paling buruk dari abu vulkanik ini, dapat mengakibatkan kematian ketika menghirupnya. Sebab abu vulkanik mengandung silikosis halus.
“Memang benar wilayah Provinsi Gorontalo khususnya Kota Gorontalo, tidak tedampak secara langsung atau dari dekat atas erupsi Gunung Ruang ..,”
“Akan tetapi, harus diwaspadai dampak dari abu vulkanik ini. Karena bisa berpengaruh terhadap kesehatan masyarakat,” ujar lelaki akrab disapa Chiko.
Langkah pencegahan yang dilakukan Chiko Uno bersama timnya, membagikan ribuan masker kepada masyarakat Kota Gorontalo.
“Aksi bagi-bagi ribuan masker ini memang sangat kecil, tetapi Insya Allah bisa memberikan manfaat besar untuk masyarakat ..,”
“Apalagi kita ketahui bersama, tidak sedikit masyarakat di Kota Gorontalo beraktivitas di luar rumah sampai larut malam ..,”
“Kita bisa lihat sendiri, begitu banyak kendaraan yang terparkir terdapat abu vulkanik. Artinya, hal tersebut harus kita waspadai bersama,” pungkas Chiko.(bnk/habari.id).