Warga Desa Dudepo Segera Nikmati Listrik

oleh
Pasar-Murah-1
Antusias masyarakat saat menukarkan kupon milik mereka dengan beragam bahan pangan bersubsidi dalam pelaksanaan Bakti Sosial NKRI Peduli di Desa Tolango Kecamatan Anggrek, Kabupaten Gorontalo Utara, Rabu (11/03/2020).[foto_hms.pmprv]
banner 468x60

HABARI.ID I Impian masyarakat di Pulau Dudepo untuk menikmati aliran listrik akan segera terwujud. Bila tak ada aral melintang, tahun ini pulau yang berada di Kecamatan Anggrek, Kabupaten Gorontalo Utara, itu akan teraliri listrik dari jaringan PLN.

Kepastian itu mencuat pada pelaksanaan Bakti Sosial NKRI Peduli di Desa Tolango, Kecamatan Anggrek, Kabupaten Gorontalo Utara, Rabu (11/3/2020).

Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, mengatakan dirinya telah meminta kepala PLN Wilayah Sulutenggo menyelesaikan desain tower jaringan listrik. Tahun ini ia berharap Pulau Dudepo telah dialiri listrik secara merata.

“Tadi saya telepon kepala PLN, sementara di desain pemasangan lampu untuk Pulau Dudepo. Saya usahakan segera, agar masyarakat Dudepo bisa merasakan listrik. Masa di depan Pulau ada PLTU 2X25 Mega Watt yang sudah beroperasi sedangkan masyarakat di pulaunya tidak menikmati listrik. Sangat ironis sekali,” ujar Rusli.

Dihubungi secara terpisah, Kepala Bidang Energi dan Ketenagalistrikan, Rasam Sabaya menjelaskan, proses perizinan pemasangan jaringan listrik di Pulau Dudepo telah selesai. Saat ini sedang dilakukan rekayasa tinggi tower, dari yang sebelumnya diperkirakan hanya 40 meter berubah menjadi 60 meter.

“Ketinggian anjungan kabel dari permukaan air itu kemarin kita rancang 15 meter tapi karena itu juga akan jadi bagiannya pangkalan TNI AU maka diminta lebih tinggi lagi. Jadi sekarang sementara di re-desain oleh PLN towernya, Insya Allah selesai tahun ini,” papar Rasam.

Rasam menambahkan, Pulau Dudepo memang telah dialiri listrik melalui Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Namun menurutnya daya listrik yang dihasilkan masih terbatas, sehingga tahun ini dilakukan pemasangan listrik yang terinterkoneksi dengan jaringan PLN.

Sementara itu pelaksanaan Bakti Sosial NKRI Peduli yang diisi dengan pelaksanaan pasar bersubsidi, pemprov Gorontalo kembali menjual berbagai bahan pangan dengan harga murah.

Cabe, bawang merah, bawang putih, minyak kelapa, gula, dan ikan tuna segar dibanderol dengan harga serba Rp5.000. Harga jual perpaket sebesar Rp55 ribu.(rls/fp/habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan