HABARI.ID, KENDAL I Wujud kemanunggalan antara TNI dan Rakyat juga ditunjukkan Peltu Nizar anggota Satgas TMMD dari TNI Angkatan Laut.
Di hari ke-8 TMMD di Sendang Kulon, ia masih menunjukkan semangat pantang menyerah dalam melaksanakan kegiatan TMMD Reguler Ke-109 bersama warga.
Peltu Nizar di sela-sela jam istirahat berbagi cerita dan pengalaman sebagai seorang pelaut kepada warga Desa Sendang Kulon. Dia bercerita kepada warga agar warga tahu kalau sebagai TNI itu tugasnya berat. Harus siap ditempatkan dimana saja karena panggilan tugas.
Pada kesempatan ini Anggota TNI AL di Pos Kendal juga dilibatkan dalam TMMD Reguler ke 109 Tahun 2020.
TMMD sendiri adalah program yang digulirkan TNI AD, dan bekerja sama dengan seluruh komponen instansi pemerintah daerah setempat guna membangun secara fisik dan nonfisik, mulai dari fasilitas umum sampai dengan membangun kesadaran, budaya kedisiplinan dan gotong royong.(rls/han/habari.id)