Sedia Ribuan Ketupat, Stand Baznas “Dibanjiri” Warga

oleh
ketupat
Suasana antusias masyarakat di stand Baznas Kota Gorontalo, pada momen semarak lebaran ketupat di Lapangan Taruna Remaja.
banner 468x60

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Ketupat menjadi salah satu makanan yang diburu masyarakat, pada momen lebaran ketupat.

Nah, di Kota Gorontalo sendiri tepatnya di Lapangan Taruna Remaja Sabtu (29/04/2023), stand milik Baznas Kota Gorontalo dibanjiri warga yang berebutan makan ketupat.

Ketua Baznas Kota Gorontalo, Husain Rauf katakan jajarannya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pemerintah Kota Gorontalo, karena bisa berpartisipasi pada kegiatan semarak lebaran ketupat.

“Kami ucapkan selamat merayakan lebaran ketupat kepada masyarakat Kota Gorontalo ..,”

“Dan terima kasih kepada Pemerintah Kota Gorontalo, yang sudah menyelenggarakan semarak lebaran ketupat yang terpusat di Lapangan Taruna Remaja ..,”

“Ini tentunya menjadi momen yang sangat penting bagi masyarakat baik Kota Gorontalo, dan luar Gorontalo ..,”

“Sebab, pada momen semarak lebaran ketupat, mereka bisa merasakan aneka kuliner khas Gorontalo ..,”

“Apalagi di stand Baznas Kota Gorontalo sendiri, antusias masyarakat sangat tinggi ingin makan ketupat yang kami sediakan,” ujarnya.

Selain berburu kuliner di momen lebaran ketupat, Ia jelaskan bahwa masyarakat juga sebagian besar mengikuti berbagai lomba yang digelar Pemerintah Kota Gorontalo.

“Antusias masyarakat juga terlihat pada beberapa lomba yang digelar Pemerintah Kota Gorontalo. Pantauan kami, mereka sangat bahagia,” pungkasnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di