Pemprov Gelar Ramah Tamah Perpisahan Panglima Kodam XIII/Merdeka

oleh -29 Dilihat
oleh

HABARI.ID | Pemerintah Provinsi Gorontalo menggelar acara ramah tamah dalam rangka perpisahan dengan Panglima Kodam XIII/Merdeka Mayjen TNI Santos Gunawan Matondang, Minggu malam (27/6/2021) di Aula Rudis Gubernur.

Mayjen TNI Santos Gunawan Matondang sendiri dipindahkan tugaskan ke Mabes TNI Angkatan Darat dalam rangka pensiun. Dan akan digantikan oleh Mayjen TNI Wanti Waranei F. Mamahit sebagai Pangdam XIII/Merdeka yang baru.

banner 468x60

Dalam sambutannya Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Mayjen Santos Gunawan, atas bantuannya selama dua tahun ini menjabat sebagai Pangdam XIII Merdeka. Rusli merasa walupun masa jabatan Mayjen Santos Gunawan singkat, tetapi perhatian untuk Provinsi Gorontalo begitu terasa.

“Telah begitu banyak bantuan yang diberikan kepada kami di Provinsi Gorontalo, baik bantuan moril maupun materil, khususnya penanggulangan covid-19. Jadi tidak ada kata yang ingin kami ucapkan pak Pangdam selain terimakasih,” buka Rusli

Rusli menceritakan selama ini komunikasi yang dilakukan dengan jenderal bintang dua itu cukup intens. Walaupun terpisah jarak antara Manado, Sulawesi Utara dan Gorontalo, tetapi komunikasi via Whatsapp dan telpon tidak pernah putus.

“Kita tidak henti-hentinya siang dan malam tak kenal waktu, ada berita sedikit soal covid-19 atau apapun kita saling share langsung cari solusinya. Terimakasih untuk kekompakannya walaupun bapak di Manado, kita sering WA/ telpon menanyakan bagaimana Gorontalo. Selamat bertugas kembali di Jakarta pak Jenderal,” ucap Rusli.

Hal senada juga di ungkapkan oleh Mayjen Santos Gunawan. Perwira Tinggi TNI AD ini mengaku senang dan bahagia selama bertugas sebagai Pangdam XII Merdeka yang membawahi tiga wilayah. Tapi menurutnya, diantara ketiganya Gorontalo paling aman dan kondusif.

“Saya membawahi tiga wilayah dan Gorontalo ini paling aman. Saya selalu tanya ke pak Danrem bagaimana pak? Beliau selalu jawab, aman dan memang aman. Di sini tidak ada permasalahan yang signifikan. Jadi selain ungkapan terimakasih pak gubernur, saya juga ingin meminta maaf jika ada salah-salah kata dan perbuatan selama menjabat sebagai Pangdam,” tutupnya.

Ramah tamah yang berlangsung dengan protokol kesehatan yang cukup ketat itu turut dihadiri Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim, Anggota DPR RI Idah Syahidah, jajaran Forkopimda Gorontalo, Sekdaprov Gorontalo dan tamu undangan lainnya.

Dikesempatan itu pula Pemprov Gorontalo menyerahkan plakat dan bingkisan kenang kenangan kepada Mayjen Santos Gunawan dan isteri. (edm/habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan