HABARI.ID, KABGOR | Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno rencananya bakal berkunjung ke Gorontalo, Jumat (25/03/2023). Menurut Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo tujuan Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta untuk menghadiri agenda penting di Kabupaten Gorontalo.
Nelson membeberkan, Sandiaga Uno nantinya bakal membuka langsung Ramadan Fair 2023 di arel Food Court Limboto sekaligus menggelar talk show inspirasi sukses berwirausaha, selain itu Sandiaga Uno akan meresmikan lokasi pariwisata di kawasan wisata bahari di Kecamatan Batudaa Pantai, Biluhu dan Bilato.
“Akan ada tanya jawab dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dengan UMKM di Kabupaten Gorontalo melalui talk show, karena beliau juga pengusaha maka dengan begitu kami harapkan ekonomi kita bisa semakin baik,” ungkap Nelson.
Menurutnya, meresmikan beberapa spot wisata di Kabupaten Gorontalo menjadi sangat penting bagi salah satu daerah yang memiliki potensi wisata tersebut. Apalagi ke depan Pemerintah Kabupaten Gorontalo juga akan melaunching sepuluh kalender of event, salah satunya festival pesona danau limboto.
“Tahun ini kita mulai semarakkan untuk agenda pariwisata maupun festival pesona danau limboto yang akan kami laksanakan bulan Juni nanti,” jelas Nelson usai meninjau persiapan Ramadan Fair 2023, Jumat (24/03/2023).
Program Ramadan Fair 2023 tersebut sebagai salah satu trobosan Pemerintah Kabupaten Gorontalo dalam menggairahkan perekonomian masyarakat, khususnya bagi pelaku UMKM yang beberapa tahun belakang terhimpit akibat pandemi Covid-19.
“Ramadan Fair ini untuk mendekatkan ekonomi kepada masyarakat, karena memang tantangan kita saat ini adalah tentang ekonomi. Setelah bencana non alam virus corona maka kita harus benar-benar konsen terhadap membangkitkan ekonomi rakyat,” tandasnya. (dik/habari.id)