Ning Ita Kumandangkan Takbir Idul Adha 1444 H bersama Gus Azzam Nur Mukjizat

oleh
banner 468x60

Mojokerto, Habari.id | Gema Takbir berkumandang di Pendopo Sabha Kridatama Rumah Rakyat Kota Mojokerto pada Rabu (28/6) malam seiring dengan keputusan Pemerintah yang menetapkan Idul Adha 1444 Hijriah jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023. Turut Hadir mendampingi ibu Walikota Mojokerto suami tercinta Ir. Supriyadi Karima Syaiful, Forkopimda Kota Mojokerto, Sekda Kota Mojokerto, Camat & Lurah se Kota Mojokerto, Para Kiyai dan para Bu nyai dari Fatayat dan Muslimat NU Kota Mojokerto.

Dan Tamu istimewa Ananda Azzam Nur Mukjizat. Azzam Nur Mukjizat adalah sosok anak tuna netra kelahiran Mojokerto pelantun sholawat di perayaan satu abad NU beberapa waktu lalu.

Meskipun perayaan Idul Adha 1444 H di Indonesia ada perbedaan hari, Ning Ita berharap agar perbedaan ini tidak dijadikan perdebatan. “Dengan dasar masing-masing keyakinan kita harus menjaga kerukunan dan ukhuwah Islamiyah di Negara Kesatuan Republik Indonesia,” jelas Walikota Perempuan pertama di Kota Mojokerto tersebut.

Di sela-sela sambutan nya Ning Ita juga menyampaikan bahwa “Kita semua patut bersyukur karena Bapak Presiden RI Jokowi sudah mencabut status Pandemi covid-19 menjadi Endemi beberapa waktu yang lalu. Tentunya hal ini menjadi atensi Pemerintah atas tenaga stakeholder dan seluruh masyarakat yang bersatu berperan dalam melawan bencana pandemi covid-19 selama 3 tahun lamanya.
Alhamdulillah atas izin Allah SWT Kita semua sudah bebas dari pandemi covid-19 ini”, ujar Ning Ita .
Mengakhiri sambutannya Ning Ita mengungkapkan ,”Dalam moment idul Adha tahun 2023 ini mari merefleksi diri untuk menjadi Hamba yang ikhlas atas segala cobaan yang datang, dan senantiasa sabar karena Idul Adha kita akan selalu diingatkan atas keikhlasan Ibrahim dan Ismail dalam menerima ujian yang diberikan oleh Allah SWT.
Dan tetaplah selalu bermuhasabah.

Selesai memberikan sambutan , Ning Ita dan Gus Azzam Nur Mukjizat mengumandangkan takbir bersama sembari di iringi irama pukulan beduk. (Cha/ADV)

Baca berita kami lainnya di