Nelson Yakin Penjagub Ismail Bisa Memimpin Gorontalo Satu Tahun Kedepan

oleh
banner 468x60

HABARI.ID, KABGOR | Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menegaskan jika Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya memiliki tugas besar dalam satu tahun ke depan, salah satunya menyukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Apalagi hajatan politik nanti bakal digelar serentak, baik Pilpres, Pileg dan Pilkada.

Nelson Pomalingo rupanya memberikan pesan penting bagi Staf Ahli Bidang Sosial, Politik dan Kebijakan Publik Kementerian Ketenagakerjaan itu, agar tidak sekali-kali ikut berpolitik pada momentum Pemilu 2024 mendatang dan harus bersikap netral.

“Tugas Penjabat Gubernur itu merancang Pemilu dan melahirkan pemimpin-pemimpin baru dan tahun 2024 tantangan itu begitu besar. Maka jangan ikut berpolitik, bahaya bagi pejabat dan saya berharap tidak terjadi seperti itu,” kata Nelson selepas menghadiri pisah sambut, Senin (15/05/2023) kemarin.

Nelson sangat yakin, Ismail Pakaya mempunyai kemampuan memimpin Provinsi Gorontalo selama kurang lebih satu tahun ke depan. Apalagi, berbekal pengalaman mumpuni dan memiliki jabatan penting, kala duduk di pemerintahan daerah sampai ke pemerintahan pusat adalah modal besar.

“Saya selaku Pemerintah Kabupaten Gorontalo menyambut baik, pak Ismail Pakaya ini adalah utusan Kemendagri melaksanakan tugas di Gorontalo. Beliau punya pengalaman luar biasa maka saya yakin dan percaya Penjagub bisa amanah,.komitmen dalam menjalankan tugas pemerintahan,” ungkap Nelson.

Bupati Gorontalo Dua Periode itu akan sangat siap berkolaborasi, bersinergi dan berkoordinasi dengan Penjagub Gorontalo. Menurutnya, kolaborasi menjadi sangat penting dilakukan untuk mensejahterakan rakyat dan menjalankan roda pemerintahan.

“Untuk Penjagub lama pak Hamka kami atas nama Pemerintah Kabupaten Gorontalo sangat berterima kasih karena sudah menjalankan tugas dengan baik. Sekarang kami juga berharap Penjagub Gorontalo yang baru dapat melanjutkan program yang telah direncanakan, melanjutkan pelayanan kepada masyarakat,” tandasnya. (dik/habari.id)

Baca berita kami lainnya di