Merlan Uloli Resmi Jadi Bupati Bonebol, Ini Pesan Penjagub

oleh
banner 468x60

HABARI.ID, PEMPROV | Penjabat Gubernur Gorontalo, Ismail Pakaya, melantik Bupati Bone Bolango Merlan Uloli di aula rumah jabatan gubernur, Senin (15/1/2023). Merlan Uloli dilantik untuk sisa masa jabatan 2020-2025.

“Tadinya saya sudah sampaikan ke ibu Bupati, pelantikan ini akan dilaksanakan di Bone Bolango. Tetapi ada regulasi yang mengatur bahwa pelantikan harus dilaksanakan di ibukota provinsi,” kata Penjagub Ismail mengawali sambutannya pada pelantikan itu.

Ismail menuturkan, sisa masa jabatan Bupati Bone Bolango masih ada sekitar satu tahun hingga terpilihnya bupati dan wakil bupati untuk periode selanjutnya pada pemilihan kepala daerah bulan November 2024. Sisa masa jabatan tersebut menurutnya sangat singkat bagi Bupati Merlan Uloli untuk melaksanakan program kegiatan.

“Tapi kami yakin ibu Bupati yang sebelumnya adalah wakil bupati dan juga telah menjadi pelaksana tugas bupati, pasti sudah tahu apa yang harus diselesaikan di tahun 2024 ini sesuai dengan perencanaan yang telah dituangkan dalam Perda APBD,” tuturnya.

Pada kesempatan itu Penjagub Ismail juga mengucapkan terima kasih kepada Hamim Pou atas kinerjanya selama kurang lebih 13 tahun memimpin Bone Bolango. Ismail mengatakan, dua periode lebih menjadi bupati, Hamim Pou telah meletakkan pondasi pembangunan di Kabupaten Bone Bolango.

“Atas nama Pemprov Gorontalo saya mengucapkan selamat menunaikan tugas yang baru di tempat yang lain bagi pak Hamim. Kepada ibu Merlan selamat menjadi bupati definitif, mudah-mudahan dengan kerja sama seluruh pihak dapat membawa Bone Bolango maju dan sejahtera,” pungkasnya. (edm/habari.id)

Baca berita kami lainnya di