KPU RI: Partisipasi Pemilih Pasti Tinggi di Pilkada

oleh
Partisipasi, KPU.
Viryan Aziz, komisioner KPU RI.
banner 468x60
HABARI.ID I Optimisme KPU RI bahwa partisipasi pemilih di Kabupaten Gorontalo pada perhelatan Pilkada tahun ini akan tinggi, begitu besar. Namun dibalik kepercayaan diri itu, tentu menjadi tugas rumah bagi KPU Kabupaten Gorontalo untuk memenuhi harapan besar KPU RI.

Hal ini seperti diungkap Viryan Aziz, seorang komisioner KPU RI Selasa (25/08/2020) saat diwawancarai awak media, usai mengikuti kegiatan sosialisasi yang digelar KPU Kabupaten Gorontalo.

Dirinya jelaskan, ada faktor otonom yang mendorong masyarakat untuk terlibat memilih pemimpin.

Faktor ini lahir dari berbagai kondisi yang ada, mulai dari keberhasilan suatu pemerintahan hingga kesadaran bernegara dari individu itu.

“Ada perubahan prilaku politik masyarakat dalam memilih, masyarakat kini semakin otonom dalam memilih …”

“Maksudnya bukan karena bisikan dari luar melainkan kesadarannya sendiri. Dan ini tentu akan meningkatkan partisipasi pemilih,” jelas Viryan.

Dirinya meminta kepada setiap KPU di daerah, terlebih untuk KPU Kabupaten Gorontalo untuk mendorong faktor-faktor otonom ini.

Terutama memberikan pandangan baru kepada masyarakat, agar bisa melibatkan diri dalam memilih.

“Karena peran masyarakat adalah substansi dari Pemilihan Umum itu sendiri. Perubahan ini harus terus didorong, mari kita sampaikan kepada publik untuk raisonal …”

“Dan berprasangka baik kepada semua calon yang ada, bahwa para calon punya keinginan untuk memajukan daerah,” jelas Viryan Aziz.(dwi/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan