Komisi I Deprov Pantau Proses Rekapitulasi Suara Pemilu 2024

oleh
banner 468x60

HABARI.ID, DEPROV | Proses rekapitulasi suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 untuk Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) saat ini tengah memasuki tahapan penting, di mana penghitungan suara dilakukan di tingkat kecamatan. Di tengah kegiatan yang menentukan ini, perhatian khusus dari Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo terhadap situasi Kamtibmas menjadi fokus utama.

Ketua Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo AW Thalib, serta anggota lain turut memantau langsung ke Kantor Kecamatan Tilango, Kabupaten Gorontalo. Kunjungan ini bukan hanya sekadar pemantauan, tetapi juga sebagai wujud kepedulian dan keseriusan DPRD Provinsi Gorontalo dalam memastikan kelancaran proses demokrasi yang sedang berlangsung.

“Tahap rekapitulasi merupakan momen di mana suara dari setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) dikumpulkan dan diakumulasi secara menyeluruh untuk kemudian diumumkan hasilnya,” ungkapnya, Kamis (22/02/2024).

Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini menilai bahwa situasi yang kondusif di wilayah setempat menjadi sangat penting agar proses rekapitulasi dapat berjalan dengan lancar, aman dan tanpa hambatan. Untuk itu ia berupaya memastikan bahwa segala sesuatu berjalan sesuai prosedur dan dokumen-dokumen yang telah ditetapkan.

“Keamanan dan ketertiban selama proses rekapitulasi sangatlah vital, terutama untuk memastikan integritas dan keabsahan hasil Pemilu. Dengan kondisi yang aman dan tertib, diharapkan masyarakat dapat mempercayai sepenuhnya proses demokrasi yang sedang berlangsung,” jelasnya.

Dirinya menegaskan bahwa selama kunjungan mereka tidak terjadi gangguan atau protes dari pihak manapun. Para saksi yang hadir dalam proses rekapitulasi juga turut berpartisipasi secara aktif, dan masyarakat yang menyaksikan proses tersebut juga relatif sedikit, sehingga tidak mengganggu jalannya proses.

“Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo akan terus memantau dan mengawal proses rekapitulasi suara ini hingga selesai. Kami berkomitmen untuk menjaga integritas dan transparansi dalam setiap tahapan Pemilu,” tandasnya. (dik/habari.id)

Baca berita kami lainnya di