Kabupaten Gorontalo Jadi “Role Model” Penanganan Stunting; Pemkot Bontang Lakukan Studi Komprehensif

oleh -33 Dilihat
oleh
Ketua Tim Studi Komprehensif Kota Bontang saat menyerahkan cenderamata kepada Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo, Rabu (25/09/2019)

HABARI.ID I Keseriusan pemerintah kabupaten Gorontalo dalam penanganan stunting, telah mendapat pengakuan dari Kementerian Kesehatan RI.

Pengakuan ini bukan hanya karena Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo yang sering diundang menjadi nara sumber di tingkat nasional, tapi juga karena strategi dan langkah yang dilakukan dalam upaya mereduksi angka stunting di wilayah kabupaten Gorontalo.

banner 468x60

Kabupaten Gorontalo, kini menjadi role model nasional, pilot project penanganan stunting dan menjadi referensi bagi daerah lain. Tercatat ada sejumlah daerah yang pernah datang dan melakukan studi komparasi di kabupaten Gorontalo.

Beberapa daerah tersebut diantaranya, pemerintah kabupaten Bolmong Utara, Bolmong Timur, Bolsel, kabupaten Pohuwato dan kabupaten Enrekang (Sulsel).

Bahkan pemerintah daerah dari wilayah indonesia bagian timur, seperti pemerintah kota Bontang (Kalimantan Timur) datang dan melakukan studi komprehensif mengenai langkah yang dilakukan pemerintah kabupaten Gorontalo dalam menurunkan angka stunting, Rabu (25/09/19).

Kedatangan tim pemerintah Kota Bontang diterima langsung oleh Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Dr. Fory Naway bersama Pimpinan OPD Lingkup pemerintah kabupaten Gorontalo serta jajaran kesehatan dan kepala-kepala Puskesmas se kabupaten Gorontalo.

Tim dari pemerintah kota Bontang, dipimpin langsung kepala Dinas Kesehatan beserta jajarannya, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bontang, Forum Komunikasi Sehat serta sejumlah OPD Terkait serta kepala Puskesmas se Kota Bontang.

“Kami sudah mendengar, melihat bahwa di Indonesia daerah yang berhasil menurunkan dan penanganan angka stunting secara signifikan adalah kabupaten Gorontalo …”

“Maka kami pun memutuskan untuk melihat itu dari dekat, datang dan belajar di daerah ini dengan memboyong sejumlah Pimpinan OPD terkait, Dinas Kesehatan dan kepala Puskesmas se kota Bontang,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Bontang, Baharuddin.(fp/habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan