Gorontalo Ketambahan Rp. 3,2 Miliar Anggaran KUBE

oleh -21 Dilihat
oleh
Sejumlah ibu-ibu rumah tangga sedang merangkai kerajinan tangan dari barang di Desa Kualalumpur, Kecamatan Paguyaman, Kabupaten Boalemo, baru baru ini. (Foto: dok. Humas)

HABARI.ID, GORONTALO – Provinsi Gorontalo mendapat alokasi anggaran tambahan Kelompok Usaha Bersama (KUBE) bagi warga perdesaan dan pesisir. Hal tersebut tidak terlepas dari upaya Gubernur Gorontalo Rusli Habibie untuk memperjuangkan anggaran bantuan sosial ke pemerintah pusat.

“Pak Gubernur berhasil meyakinkan pihak Kementrian Sosial RI melalui Direktorat Fakir Miskin. Tambahan anggaran sebesar Rp3,2 miliar diperuntukkan untuk tiga kabupaten di Provinsi Gorontalo,” ujar Kadis Sosial Provinsi Gorontalo, Risjon Sunge, Minggu (14/7/2019).

banner 468x60

Tiga kabupaten tersebut yakni Kabupaten Goronto sebanyak 700 Kelompok Penerima Manfaat (KPM), Gorontalo Utara 500 KPM dan Pohuwato 1.600 KPM.

Selasa pekan depan rencananya tim dari Kemensos akan melakukan peninjauan kesiapan KPM dan usaha apa yang akan dikembangkan. Setiap kelompok yang lolos verifikasi akan menerima bantuan senilai Rp2 juta.

“Untuk Kabupaten Gorontalo lokusnya ada di Kecamatan Bongomeme dan Mootilango, Kabupaten Gorontalo Utara di Atinggola dan Gentuma Raya, serta Kabupaten Pohuwato di Kecamatan Popayato dan Randangan,” sambungnya.

Harapannya KUBE yang diintervensi bantuan dapat meningkatkan produksi dan usaha mereka. Pada gilirannya akan meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan rakyat.(Isam/HumasPemprov/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan