Geoheritage Harus Memiliki Geodiversity, Biodiversity dan Cultural Diversity

oleh -28 Dilihat
oleh

HABARI.ID, GORONTALO – Setiap daerah memiliki keanekaragaman warisan geologi, salah satunya adalah Provinsi Gorontalo yang sangat layak dan potensial untuk dijadikan satu kawasan geopark.

Warisan geologi (geoheritage) yang akan dijadikan geopark ini setidaknya memiliki 3 keanekaragaman, Warisan Geologi (Geoheritage) memiliki tiga keanekaragaman, geologi (Geodiversity), hayati (Biodiversity), dan budaya (Cultural Diversity).

banner 468x60

Hal ini disampaikan Togu Pardede, Kepala Sub-Direktorat Geologi Pertambangan Umum dan Panas Bumi kepada Bidang Litbang Bapppeda Provinsi Gorontalo yang berkunjung ke Direktorat Sumber Daya Air Pokja Energi untuk melakukan konsultasi teknis tentang pengembangan geopark kamis lalu.

“Pengembangan kawasan geopark ini harus melalui empat tahapan, penetapan warisan geologi, perencanaan, penetapan status, dan pengelolaannya,” kata Togu Pardede.

Dalam pertemuan ini dihadiri juga oleh Heryadi Rachmat pakar geologi. Heryadi Rachmat menambahkan untuk pengembangan potensi pengembangan pariwisata harus memperhatikan tiga pilar, konservasi, edukasi, dan ekonomi masyarakat.

“Selain melakukan konsultasi teknis dengan Bappenas, tim Pemerintah Provinsi Gorontalo melaksanakan kunjungan di beberapa lokasi Geopark Ciletuh Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, diantaranya Pantai Palangpang Beach, Puncak Darma, dan Puncak Aher,” ujar Budiyanto Sidiki, Kepala Bapppeda Provinsi Gorontalo, dalam siaran persnya yang diterima Humas, Rabu (26/6/2019).

Di akhir pertemuan dengan Sekretaris LPPM ITB Bandung, Irwan Meilano, dan Ketua Pusat Survey Geologi yang diwakili oleh Kepala Sub-Bidang Geologi Dasar dan Terapan Asep Kurnia Permana, Kepala Bapppeda Provinsi Gorontalo Budiyanto Sidiki, menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada pihak LPPM ITB Bandung dan pihak PSG telah menerima kunjungan kami serta menyatakan untuk menyepakati perjanjian MOU dan kerjasama dengan Pemerintah Provinsi Gorontalo.

Ketua Pusat Survey Geologi juga bersedia untuk membantu dan mendampingi proses verifikasi bersama kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral terkait semua warisan Geologi yang ada di Provinsi Gorontalo untuk dijadikan satu kawasan geopark.(Bapppeda/HumasPemprov/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan